WhatsApp ikut memeriahkan momen pergantian tahun dengan menghadirkan beberapa fitur spesial. Deretan fitur ini dirilis untuk menyambut transisi dari tahun 2025 menuju 2026. Tujuannya juga supaya pengguna lebih praktis saat berbagi suasana Tahun Baru—baik ke teman, keluarga, maupun kontak lainnya.
Menjelang Tahun Baru 2026, WhatsApp merilis total empat fitur baru. Mulai dari paket stiker, efek saat video call, sampai animasi khusus bertema Tahun Baru. Berikut rinciannya.
1. Paket stiker 2026
WhatsApp menyediakan paket stiker bernuansa Tahun Baru. Isinya beragam stiker unik, seperti gambar bebek memakai topi pesta, rubah dengan topi pesta berukuran besar, serta stiker bertuliskan “2026” dengan latar hati, dan masih banyak pilihan lainnya.

2. Efek khusus saat video call
Selain stiker, WhatsApp juga menghadirkan efek visual untuk mempercantik tampilan video call. Efek bertema sambut Tahun Baru 2026 ini akan memunculkan animasi seperti kembang api, taburan konfeti, dan bintang-bintang yang muncul di layar selama panggilan berlangsung.

Untuk menggunakan efek ini, pengguna cukup menekan ikon Efek di tampilan video call WhatsApp, lalu memilih efek yang ingin dipakai. Jika panggilan video dilakukan bersama banyak orang, masing-masing peserta bisa memilih efek yang berbeda-beda, sehingga suasana video call jadi lebih ramai dan meriah.
3. Stiker animasi di Status WA
Untuk pertama kalinya, WhatsApp membawa stiker animasi ke fitur Status. Dengan pembaruan ini, pengguna dapat menyisipkan stiker bergerak bertema Tahun Baru 2026 saat membuat unggahan Status.
Stiker animasi tersebut bisa dipilih melalui menu Layout di Status WA. Jadi, pengguna perlu membuka layout spesial 2026 terlebih dahulu agar bisa menambahkan stiker animasi bertema 2026.
4. Reaksi animasi konfeti
WhatsApp juga kembali menghadirkan reaksi emoji konfeti sebagai cara merespons pesan agar terasa lebih meriah. Saat dipakai, efek konfeti akan muncul dan beterbangan di layar chat.
Cara menggunakannya cukup mudah: tekan dan tahan pesan yang ingin diberi reaksi sampai deretan emoji muncul, lalu pilih emoji konfeti.
Ketersediaan fitur
Seluruh fitur ini sudah mulai dibagikan untuk pengguna, termasuk di Indonesia. Di Indonesia, fitur-fitur tersebut sudah terlihat pada WhatsApp Android versi 2.25.37.76.
Karena dirilis khusus untuk menyambut Tahun Baru 2026, fitur-fitur ini bersifat sementara dan hanya tersedia selama periode “liburan”. Meski begitu, WhatsApp belum menjelaskan secara detail sampai kapan fitur ini bisa digunakan. Yang pasti, empat fitur tersebut tidak akan tersedia permanen di WhatsApp.
































